Bisnis Gorengan Kekinian Terfavorit Dengan Modal Terbatas

10/27/2023 10:34:31 AM

Ditulis oleh : Bu Molly

Bingung untuk tetap menghasilkan uang dengan modal terbatas? Eits, itu dulu, sekarang Moms bisa tetap menghasilkan uang meskipun memiliki modal pas-pas an. Bagaimana caranya? Dengan membuat ide bisnis gorengan kekinian.

Bisnis gorengan, tidak memerlukan banyak modal. Karena, bahan-bahan yang digunakan, termasuk bahan-bahan pokok yang terjangkau, seperti tepung terigu, minyak goreng, dan jenis gorengannya.

Bukannya yang jual gorengan sudah banyak? Maka dari itu, Moms bisa pilih ide bisnis gorengan kekinian modal minim, yang unik dan berbeda, berikut ini.

Ide Bisnis Gorengan Kekinian

1. Tahu Crispy

Ide bisnis gorengan kekinian yang pertama ada tahu crispy. Selain hanya membutuhkan modal kecil, bisnis tahu crispy juga sangat mudah dibuat. Pasalnya, Moms tidak harus membutuhkan banyak peralatan dan bahan baku. Moms hanya membutuhkan peralatan dapur umum, dan bahan baku utama yakni tahu putih. Untuk lebih menariknya, gorengan tahu crispy ini bisa Moms inovasikan, misalnya seperti ditambah bubuk rasa-rasa, isian, kuah.

Baca Juga: Cara Membuat Tahu Walik Renyah, Gurih dan Crispy

2. Jamur Crispy


Selain pisang dan tahu, jamur juga bisa dijadikan sebagai bahan utama gorengan kekinian, yakni dibuat jamur crispy. Ide bisnis gorengan kekinian jamur crispy juga tak kalah difavoritkan orang Indonesia. Sama seperti tahu, Moms bisa variasikan rasa jamur melalui bumbu berbentuk bubuk. Seperti bumbu balado, jagung bakar, ayam bakar, asin, pedas, dan lainnya. Di sini, jenis jamur yang bisa digunakan adalah jenis jamur tiram putih dan enoki. Setelah itu, disuwir dan dimasukan ke tepung terigu berbumbu, selanjutnya digoreng sampai renyah.

3. Hotang

Bukan makanan Jepang, hotang ini adalah kepanjangan dari hotdog kentang. Ya, ide bisnis gorengan kekinian hotang, juga menjadi salah satu gorengan kekinian, yang difavoritkan masyarakat Indonesia, terutama anak muda. Mudah dibuat dan rasanya enak, membuat hotang mudah dijual. Moms hanya membutuhkan tusuk sate tebal, sosis, tepung terigu, dan kentang goreng. Agar lebih menarik dan tampah enak, Moms juga bisa tambahkan keju mozarella di dalamnya. Agar ketika digigit, hotang mengeluarkn keju leleh yang menyatu di mulut.

4. Tahu Bulat


Ide bisnis gorengan kekinian selanjutnya adalah tahu bulat. Bentuknya yang unik karena bulat sempurna, membuat penggemar tahu bulat, tak ada habisnya. Terlebih kini, sudah banyak penjual tahu bulat, dengan sistem jualan di mobil bak terbuka.

Penjualan dengan cara seperti itu, juga bagus, namun cukup memiliki banyak risiko. Seperti tak bisa mengakses jalan besar, makanan tidak higienis, hingga ruang gerak terbatas. Namun, Moms bisa pilih sistem jualan di gerobak, booth, atau via online. Intinya masih ada banyak cara, tinggal Moms saja yang menyesuaikan budget usahamu.

5. Tempe Mendoan Crispy Aneka Rasa

Paling difavoritkan orang Indonesia, tempe seakan tidak ada habisnya, untuk dibuat berbagai macam jenis masakan atau jajanan, seperti dijadikan ide bisnis gorengan kekinian tempe mendoan bumbu rujak.

Biasanya, tempe mendoan hanya dimakan menggunakan kecap, nah di sini Moms bisa inovasikan tempe mendoan, agar lebih menarik dan berbeda dari mendoan lainnya.

6. Cimol


Buat Moms yang suka cimol dan kangen cimol yang ada di sekolah SD, sepertinya bisa inovasikan ide bisnis gorengan kekinian dari cimol. Misalnya, cimol isi, cimol rasa-rasa, cimol warna-warni, dan lainnya. Bahan baku cimol dan proses pembuatannya juga sangat mudah kok.

Resep Mudah Membuat Hotang

Bahan-bahan:

  • 6 buah sosis
  • 500 gram kentang goreng
  • Minyak goreng secukupnya
  • Tusukan sate secukupnya
  • Bahan untuk saus:

  • 3 sendok makan tepung bumbu serbaguna
  • 2 sendok makan tepung terigu
  • 1 sendok makan tepung maizena
  • 60 ml air matang
  • Bahan pelengkap:

  • Saus sambal secukupnya
  • Saus tomat secukupnya
  • Mayones secukupnya
  • Cara membuat:

      1. Kalau sosis dalam keadaan beku, rebus sebentar, lalu angkat dan tiriskan.

      2. Keringkan sosis dengan tisu, lalu masukkan dalam tusukan sate, sisihkan.

      3. Potong kentang goreng seukuran dadu, sisihkan.

      4. Dalam wadah, campur semua bahan saus hingga adonan lengket seperti lem.

      5. Panaskan banyak minyak dengan api sedang.

      6. Ambil setusuk sosis, celupkan ke dalam adonan saus hingga rata. Gulingkan ke dalam potongan kentang sambil ditekan-tekan. Rapikan supaya menutupi seluruh permukaannya.

      7. Ulangi hingga habis.

      8. Setelah itu, goreng dalam minyak panas hingga warnanya berubah kecoklatan dan matang.

      9. Angkat dan tiriskan.

    Untuk membuat gorengan kekinian yang gurih dan renyah, Moms bisa percayakan pada Minyak Goreng Bimoli. Minyak Goreng Bimoli dibuat dari bibit biji kelapa sawit pilihan yaitu "Tenera" untuk menghasilkan minyak dengan kualitas terbaik. Minyak ini juga diperkaya dengan Vitamin E, Pro Vitamin A Omega-6 dan Omega-9 yang akan membantu menurunkan kolesterol jahat LDL dan menaikkan kolesterol baik HDL.

    Tak perlu repot, kini Moms bisa mendapatkan Minyak Goreng Bimoli dengan mudah, melalui Tokopedia, Shopee, atau toko-toko kesayangan Moms lainnya. Belanja online sekarang, yuk Moms!